Foto Terbaru Seorang Mantan – Puisi Norman Adi Satria
Karya: Norman Adi Satria
FOTO TERBARU SEORANG MANTAN
Karya: Norman Adi Satria
bila kenanganmu tiba-tiba datang minta kembali dirindu
segera kupandangi foto terbarumu
agar gebalau hati seketika mereda
usai teryakini bahwa
kau yang kini bukanlah dirinya
yang masih terluka
rindu memang tak hanya hadir
atas apa yang pernah kau perbuat
namun jua dari penyesalan
atas apa yang tak pernah kulakukan
maaf
atas jemari yang dulu tak menghapus airmata
syukurlah
tanpaku, kini kau justru bahagia
Jakarta, 9 April 2017
Norman Adi Satria
Komentar