Bisa Nggak Sih (Aku like kamu dua kali) – Puisi Norman Adi Satria
Karya: Norman Adi Satria
BISA NGGAK SIH
Karya: Norman Adi Satria
bisa nggak sih aku “like” kamu dua kali
pada senyummu yang masih berseri
saat kamu begitu ikhlas menerima aku kembali?
bisa nggak sih aku “like” kamu tiga kali
pada sebuah puisi sakit hati
yang di hari itu juga kamu revisi?
bisa nggak sih aku “like” kamu berkali-kali
pada foto buram kita yang orang lain tak mengerti
padahal kita tengah berciuman dengan bergaya selfie?
Jakarta, 24 Juli 2014
Norman Adi Satria
Komentar